Pesona Keindahan Situs Duplang Jember

Pesona Keindahan Situs Duplang Jember

Informasi umum

Jember merupakan sebuah kota yang memiliki banyak tempat wisata yang sangat menarik untuk dikunjungi wisatawan berbagai daerah. Jember juga memiliki peninggalan kepurbakalaan, salah satunya adalah situs Duplang yang berada di sebuah desa terpencil di lereng Gunung Argapura, Jember. Situs Duplang menyimpan sejarah panjang tentang peradaban manusia nusantara di masa lampau. 41 Daftar Tempat Wisata di Jember Jawa Timur Harus Anda Kunjungi

Lokasi

Untuk mengunjungi wisata ini anda harus menempuh perjalanan yang cukup lama, dikarenakan lokasi berda disebuah desa terpencil yang memiliki akses jalan yang rusak dan sempit. Situs Duplang yang berada di Desa Kamal, Kecamatan Arjasa Kabupaten Jember. Untuk menuju situs ini, dari alun-alun Kota Jember ke Desa Kamal hanya berjarak 16 km.

Daya Tarik

Kota Jember juga memiliki peninggalan kepurbakalaan salah satunya adalah situs Duplang yang berada dikecamatan Arjasa. Situs Duplang menyimpan sejarah yang begitu panjang tentang peradaban manusia di masa lampau. Sudarman Abdurahim adalah juru pelihara situs Duplang. Ia mengatakan bahwa situs ini munculnya pada abad ke-10, bergantian dengan munculnya Candi Borobudur di abad ke-9 dan di sinilah salah satu perkampungan purbakala di Jawa Timur, selain Kendal dan Trowulan. Situs Duplang terdapat di berbagai benda peninggalan zaman purbakala, antara lain menhir, watu kenong, dan dolmen. Semua benda peninggalan ini masih berada di posisinya, persis ketika pertama kali ditemukan. Situs duplang merupakan suatu kekayann yang harus dijaga sebagai bentuk penghormatan kepada akar kebudayaan manusia Indonesia. 41 Daftar Tempat Wisata di Jember Jawa Timur Harus Anda Kunjungi

Menhir
Dolmen
Batu Kenong

Fasilitas

Fasilitas yang dapat anda temui di tempat wisata ini adalah Pondok wisata, Area parker, MCK, dan lain-lain.

Transportasi

Bagi anda yang ingin mengunjungi keindahan Situs Duplang Jember, harus menempuhnya jarak 16 km. Anda bisa menggunakan kendaraan motor ataupun kendaraan roda empat untuk datang ketempat ini. Namun akses jalan yang rusak dan sempit membuat perjalanan menuju ke lokasi menjadi sedikit lebih lama.

Saran dan Tips

Sebelum anda pergi kewisata ini siapkan fisik dan juga kendaraan anda untuk memperlancar proses liburan anda. Bawalah barang apa yang diperlukan saja supaya tidak menjadi beban dalam perjalanan anda. Jangan lupa untuk berlaku sopan dan bertutur kata baik untuk mengunjungi tempat ini. Supaya tidak terjadi apa yang tidak anda inginkan. Semoga lancar untuk petualangan kali inj yah.

Peta Lokasi

Demikianlah sedikit ulasan mengenai Pesona Keindahan Situs Duplang Jember yang dapat saya tulis di sini. Semoga bisa menginspirasi anda semua untuk mencoba wisata Situs Duplang Jember. Semoga informasi yang saya berikan bisa bermanfaat untuk anda semua. 41 Daftar Tempat Wisata di Jember Jawa Timur Harus Anda Kunjungi

Share:

Leave a Comment