Tiket Masuk Kolam Renang Cikao Park Purwakarta

Buat kalian yang sedang berada di Purwakarta, kami punya rekomendasi wisata yang dapat kalian kunjungi. Tempat wisata ini sangat cocok digunakan sebagai sarana rekreasi bersama keluarga. Namanya yakni Cikao Park yang mana di dalamnya terdapat beberapa destinasi wisata sekaligus seperti taman satwa, rumah ilusi, playground, dan Kolam Renang Cikao Park.

Berlokasi tepat di samping Sungai Citarum dan Tol Purbaleunyi, menjadikan akses menuju kolam renang ini sangat mudah dijangkau dari berbagai sisi. Nah, bila kalian tertarik untuk mengunjunginya saat liburan mendatang maupun di kala akhir pekan, maka cek dulu rinciannya di bawah ini.

Deskripsi Kolam Renang Cikao Park Purwakarta

Tiket Masuk Kolam Renang Cikao Park Purwakarta

Cikao Park adalah sebuah taman hiburan yang menyajikan berbagai wahana rekreasi super lengkap untuk sarana liburan bersama keluarga. Selain memiliki waterpark atau kolam renang, di dalamnya juga menyajikan aneka jenis fasilitas menarik lainnya seperti taman satwa, ilusi optik, dan wahana outbound ATV.

Hampir segala usia bisa rekreasi di dalamnya. Jadi, bila kalian ingin mengajak keluarga besar liburan dan belum punya destinasi wisata yang tepat, maka Kolam Renang Cikao Park bisa jadi pilihan terbaik untuk kalian kunjungi.

Ukuran waterpark atau kolam renangnya sendiri tidak terlalu luas. Namun, wahana yang dimiliki cukup lengkap. Mulai dari waterslide, gazebo, ember tumpah, air mancur, hingga yang paling ditunggu-tunggu para wisatawan yakni kolam ombak.

Tak heran, wahana air tersebut menjadi daya tarik utama dari Cikao Park apabila dibandingkan dengan aneka wahana-wahana lainnya. Kalian bisa menghabiskan waktu seharian bermain air di sini mengingat suasananya yang nyaman dan membuat kalian maupun anak-anak betah untuk berlama-lama.

Bagi yang hobi foto-foto, di dalam areal taman rekreasi ini juga terdapat beragam spot foto menarik. Mulai dari telur dinosaurus, rumah hobbit, aneka patung hewan, patung pohon raksasa, dan masih banyak lagi.

Salah satu spot terbaik untuk kalian yang hobi berselfie ria yakni Taman Lampion. Di sini, terdapat aneka jenis lampu lampion yang berwarna-warni indah dengan bentuk yang begitu bervariasi. Sangat cocok dikunjungi saat hari sudah menjelang gelap.

Kolam Renang Cikao Park juga memiliki rumah ilusi yang bisa kalian jadikan sarana foto-foto untuk kebutuhan eksis di sosial media. Banyak sekali spot keren seperti halnya gambar 3D yang tampil begitu nyata.

JenisKeterangan
Nama Tempat WisataKolam Renang Cikao Park
Daya Tarik UtamaWaterpark yang lengkap dengan wahana rekreasi lainnya
Jam Buka TutupSetiap hari, 08.00 – 17.00 WIB
Rekomendasi Berkunjung08.00 – 13.00 WIB
No. Telepon0811 1239 933

Alamat dan Jalan Menuju Cikao Park Purwakarta

Tiket Masuk Kolam Renang Cikao Park Purwakarta

Cikao Park Wisata Purwakarta memiliki alamat di Jalan Raya Sukatani, Cisalada, Sukatani, Purwakarta, Jawa Barat, Indonesia. Lokasinya berada tak jauh dari Sungai Citarum dan bisa kalian akses dengan mudah dari berbagai sisi yang berbeda.

Nah, apabila kalian ingin mengaksesnya dari pusat Kota Purwakarta atau dari Alun-Alun Purwakarta, maka jarak tempuh yang dibutuhkan kurang lebih 6,4 km. Berikut ini rute yang dapat kalian lalui nantinya:

  • Dari Alun-Alun Purwakarta silakan ambil arah barat
  • Masuk ke Jl Mr Dr Kusumahatmaja
  • Teruskan menuju Gang Walangi lalu belok kiri
  • Masuk ke Jl Jend. Ahmad Yani
  • Belok kiri sedikit menuju Jl Basuki Rahmat
  • Sampai Masjid Jami Al Ikhlas, lurus terus
  • Teruskan hingga sampai di Jl Pemuda
  • Teruskan menuju Jl Ciganea
  • Ikuti rute yang ada hingga Pintu Masuk Cikao Park

Peta lokasi: Google Maps Cikao Park

Daya Tarik Utama yang Dimiliki Cikao Park

Kolam Renang Cikao Park tidak hanya menawarkan kolam renang yang begitu lengkap wahananya, namun juga berbagai wahana menarik lain yang dapat kalian kunjungi nantinya. Berikut ini beberapa di antaranya:

1. Kolam Renang dengan Wahana Lengkap

Cikao Park terkenal memang terkenal akan wahana kolam renangnya yang memiliki fasilitas lengkap dan cocok untuk semua usia mulai dari anak-anak hingga dewasa. Terdapat dua kolam yang dapat kalian pilih yakni kolam dewasa dengan ukuran yang luas dan menghadap areal perbukitan yang begitu memesona.

Untuk kolam anak tersedia wahana yang lengkap seperti waterslider, ember tupah, kolam busa, hingga kolam ombak. Di sini, anak-anak bisa bermain sepuasnya dengan aman karena ukuran kolamnya yang bervariasi tingkat kedalamannya. Namun, kalian sebagai orang tua tetap harus berhati-hati dan mengawasinya dengan baik.

2. Rumah Ilusi Joe Sandy

Selanjutnya ada rumah ilusi optik yang bernama “Rumah Ilusi Joe Sandy”. Di sini, kalian bisa menemukan beragam spot ilusi mata dan gambar 3D yang bisa dijadikan sebagai latar belakang foto-foto.

Koleksinya sendiri cukup beragam dan bisa kalian eksplorasi sesuka hati. Selain itu, tersedia pemandu yang akan membantu kalian dalam mengambil pose foto terbaik bila kalian berfoto-foto. Bahkan, kalian akan dibantu difotokan sehingga hasilnya bagus tanpa perlu bayar biaya jasa foto. Menarik bukan?

3. Taman Satwa, Taman Bunga, & Taman Lampion

Sebagai taman rekreasi yang menjadi one stop destination bagi para wisatawan yang berlibur, Cikao Park juga menyediakan taman satwa yang terbagi menjadi taman burung, taman reptil, dan taman rabbit. Istilahnya sendiri ialah “Mini Zoo” karena koleksi satwa yang ada tidaklah terlalu banyak.

Selain itu ada pula taman lampion. Di sini, para pengunjung bisa menikmati keindahan lampion yang penuh warna-warni yang tampak indah saat menjelang petang. Bagi yang ingin berfoto-foto dengan latar belakang era purba, maka bisa masuk ke dino park yang menyediakan beragam ilustrasi dinosaurus yang cocok digunakan untuk mengisi galeri sosial media kalian.

4. Playground dan Arena ATV

Jika kalian tidak mau basah-basahan di Kolam Renang Cikao Park, maka bisa berkunjung ke playground atau taman bermain anak-anak. Sejatinya tidak hanya diperuntukkan untuk anak-anak karena bisa juga dipakai untuk dewasa seperti halnya mini roller coster yang cukup menghibur.

Ada juga wahana lain seperti bom-bom car, kora-kora, dan mini outbound. Untuk yang ingin keseruan lebih mendalam, terdapat wahana lintasan khusus ATV dengan medan offroad yang mudah hingga menantang. Cocok untuk anak-anak hingga dewasa karena tersedia ATV dengan berbagai ukuran yang berbeda.

Harga Tiket Masuk Kolam Renang Cikao Park

Kolam Renang Cikao Park

Tiket masuk Kolam Renang Cikao Park dibagi ke dalam 2 tiket yakni tiket masuk gerbang dan tiket masuk masing-masing wahana yang ada. Jadi, kalian akan dikenakan biaya double saat akan memasukinya.

Untuk tiket masuk pintu utama yang sudah termasuk taman bunga dengan nominal tarifnya Rp 30.000 saat weekday. Setiap orang mulai dari usia 2 tahun bayar full sesuai tarif dewasa. Untuk hari libur akan mengikuti harga weekend yakni tiket masuknya Rp 50.000.

Tiket MasukWeekdayWeekend
Pintu Masuk + Taman BungaRp 20.000Rp 20.000
Tiket Masuk Kolam RenangRp 30.000Rp 50.000
Tiket Masuk Rumah IlusiRp 30.000Rp 30.000
Taman Satwa & Dino ParkRp 20.000Rp 30.000

Demikian beberapa hal yang perlu kalian ketahui seputar tiket masuk kolam renang Cikao Park Purwakarta. Semoga bermanfaat!

Share:

Leave a Comment