Bukit Nirwana Pujon: Alamat, Foto, Deskripsi, & Tiket Masuk

Siapa pun tentu tahu keindahan Kota Malang. Tak hanya rangkaian perbukitannya yang tampak indah nan memesona, suasana udaranya yang sejuk dan dingin juga menjadi keunggulan tersendiri dari kota ini. Nah, salah satu destinasi wisata yang akhir-akhir ini cukup populer di kalangan wisatawan yakni Bukit Nirwana Pujon.

Berlokasi di puncak perbukitan menjadikannya memiliki nuansa yang begitu memukau. Jika kalian berkunjung ke sini, maka dapat melihat hamparan perbukitan di sekelilingnya sejauh mata memandang. Nah, bila ingin tahu lebih lanjut terkait destinasi wisata ini, yuk cek rinciannya berikut.

Deskripsi Bukit Nirwana Pujon

Bukit Nirwana Pujon

Bukit Nirwana Pujon adalah destinasi wisata alam yang terletak di perbukitan dengan menawarkan panorama memukau sekaligus spot foto kekinian. Berlokasi di daerah dataran tinggi Pujon Malang menjadikan suasananya sangat sejuk dan menyegarkan.

Dulunya, daerah ini hanyalah areal perbukitan yang tak terurus dan tak ada yang memanfaatkannya sama sekali. Namun, pemerintah setempat berinisiatif menjadikannya sebagai destinasi wisata dengan mengubahnya menjadi hamparan taman bunga dengan berbagai fasilitas yang lengkap.

Dari atas bukit ini, kalian pun dapat melihat indahnya landscape pegunungan dan perbukitan yang hijau nan asri di sejauh mata memandang. Untuk menikmati keindahan pemandangan alam secara lebih mendetail, telah disediakan juga gardu pandang. Dari atas sini, pemandangan alam akan tampak lebih memukau.

Tak hanya itu, keindahan bunga penuh warna pun menjadi pesona tersendiri dari destinasi wisata satu ini. Bahkan, dari waktu ke waktu keindahan bunga yang ada terus ditambah sehingga menghasilkan ragam bunga yang penuh variasi.

Berbagai jenis bunga yang ditanam pun tergolong bunga tahunan. Jadi, kapanpun kalian berkunjung ke sini, maka dijamin akan melihat indahnya bunga-bunga yang bermekaran dengan warna-warninya yang begitu indah.

Di sekeliling taman, terdapat juga beberapa gazebo yang bisa kalian gunakan. Dengan menggunakan ciri khas desain tradisionalnya, tentunya gazebo ini juga dapat kalian jadikan sebagai sarana untuk berfoto ria.

Tidak ada waktu khusus untuk datang ke sini. Baik saat pagi, siang maupun sore hari, dijamin suasananya tampak sejuk dan menenangkan. Bahkan, saat siang terik pun kalian masih bisa merasakan nuansa dingin selama berada di sini.

JenisKeterangan
Nama Tempat WisataBukit Nirwana Pujon
Daya Tarik UtamaSpot foto unik di perbukitan Malang
Jam Buka TutupSenin – Minggu, 09.00 – 17.00 WIB
Rekomendasi BerkunjungSepanjang hari
WebsiteBukitnirwana.com
No Telepon0822 2981 9664

Alamat dan Rute Menuju Bukit Nirwana Pujon

Alamat Bukit Pujon terletak di Tulungrejo, Pujon Kidul, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Indonesia. Lokasinya sendiri tidak berada di tepi jalan raya, namun cukup mudah diakses, terutama dari arah kota.

Di sekitar bukit ini pun terdapat serangkaian destinasi wisata menarik lainnya yang dapat kalian kunjungi. Contohnya yaitu Coban Wetan, Desa Wisata Pujonkidul, Cafe Sawah Pujonkidul, Camping Ground PMI, Kampung Budaya, dan Taman Pinus.

Bila kalian kunjungi dari Alun-Alun Kota Batu, maka setidaknya butuh 10,4 km atau 23 menit perjalanan dengan rute tempuh sebagai berikut:

  • Dari alun-alun, ambil arah barat ke Jl Gajah Mada
  • Masuk ke Jl Sudiro lalu teruskan ke Jl Panglima Sudirman
  • Terus lurus ikuti Jl  panglima Sudirman sejauh 1,5 km
  • Lurus terus menuj Jl Trunojoyo
  • Lanjut belok kiri ke Jl Beringin lalu ikuti hingga sejauh 2,6 km
  • Sampai di Tulungrejo, maka kalian sudah dekat dengan lokasi

Peta lokasi: Google Maps Bukit Nirwana Pujon

Aktivitas Menarik yang Ada Bukit Nirwana Pujon

Bukit Nirwana Pujon

Inilah beragam jenis daya tarik yang dimiliki oleh Bukit Nirwana Pujon yang membedakan dengan destinasi wisata lainnya:

1. Suasana yang Sejuk dan Menenangkan

Apakah kalian akhir-akhir ini merasa suntuk dan ingin refreshing untuk menyegarkan kembali pikiran yang lelah akibat rutinitas sehari-hari? Jika ya, maka Bukit Nirwana merupakan pilihan terbaik untuk kalian kunjungi karena menghadirkan suasana yang nyaman, udara sejuk, dan nuansa yang menenangkan.

Di sini kalian bisa bersantai sepuasnya baik sendiri, bersama teman, ataupun dengan pasangan. Apalagi, perbukitan ini  terletak di antara Gunung Kawi dan Gunung Arjuna sehingga pemandangan yang di tawarkan sangatlah memukau. Sejauh mata memandang, kalian pun dapat melihat indahnya panorama perbukitan.

2. Taman Bunga yang Penuh Warna

Begitu destinasi ini dibangun, maka taman bunga menjadi prioritas utama yang ada di dalamnya. Tak heran, hampir semua bagian taman pasti ditanami bunga dengan penuh warna-warni yang  indah.

Ragam jenis bunga yang ada pun merupakan jenis yang berbunga sepanjang tahun. Jadi, kalian pasti akan melihat indahnya bunga yang sedang bermekaran setiap kali berkunjung ke Bukit Nirwana Pujon. Bahkan, dari waktu ke waktu koleksi bunga yang ada pun terus ditambahkan sehingga tampak begitu menarik.

3. Kolam Mini dengan Perahu Kecil

Walau berada di atas bukit, namun ada perahu yang dapat kalian lihat loh! Bahkan, kolam mini dengan perahu mini tersebut menjadi salah satu spot terfavorit bagi mereka yang berkunjung ke Bukit Nirwana Pujon.

Jumlah perahunya sendiri ada dua dan dapat dinaiki hingga dua orang per perahunya. Tentunya, hal ini menjadi keuntungan tersendiri bagi mereka yang ingin mendapatkan spot foto keren sekaligus unik karena jarang ada tempat wisata bertema perbukitan yang memiliki spot foto seperti ini.

4. Kebun Agrowisata yang Penuh Sayuran Hijau

Tak hanya terdapat kebun bunga saja, kalian pun dapat menemukan kebun sayur atau disebut juga sebagai kebun agrowisata karena memang diperuntukkan sebagai sarana berwisata edukasi. Bagi yang membawa keluarga termasuk anak-anak, kebun ini pun dapat menjadi sarana edukasi bagi mereka.

Bahkan, sayuran bisa kalian petik sendiri yang mana nantinya dapat kalian beli langsung dari pengelola setempat. Jadi, tak hanya sekedar membawa kenangan, begitu kalian keluar dari Bukit Nirwana Pujon maka kalian pun akan mendapatkan sayur-sayuran khas Malang yang terkenal akan kesegerannya.

5. Menikmati Sensasi Menginap di Family Camp

Buat kalian yang datang dari  luar kota, tak perlu khawatir untuk mencari penginapan lagi selama berkunjung ke sini. pasalnya, sudah tersedia camp site yang bisa dipesan untuk pasangan maupun keluarga.

Tenda pun telah disediakan beserta aneka jenis fasilitas berkemah lainnya mulai dari listrik, penerangan, mie instan, kayu bakar, jagung bakar, hingga aneka minuman hangat. Jadi, walaupun begitu dingin saat malam, kalian masih tetap bisa merasakan keseruan selama menginap di dalamnya.

Harga Tiket Masuk Bukit Nirwana Pujon

Bukit Nirwana Pujon

Walaupun berada di Kota Wisata, namun tiket masuk Bukit Nirwana terbilang murah yakni hanya Rp 10.000. Dengan harga tersebut, kalian sudah bisa merasakan fasilitas yang super lengkap seperti:

  • Gazebo
  • Cafe
  • Family camp
  • Bangku taman
  • Kebun sayur
  • Kebun bunga
  • Spot foto
  • Toilet
  • Tempat parkir
Tiket MasukTarif
Tiket Masuk Anak/DewasaRp 10.000
Parkir MotorRp 5.000
Parkir MobilRp 10.000

Bagaimana, dengan melihat rincian informasi seputar Bukit Nirwana Pujon di atas, apakah kalian tertarik untuk mengunjunginya?

Share:

Leave a Comment