Rekomendasi 8 Tempat Wisata di Cepu yang Harus Kamu Kunjungi

Punya rencana untuk mampir ke Cepu dalam waktu dekat ini? Kalau iya, pastikan kamu  luangkan waktumu untuk mengunjungi berbagai spot seru, ya! Dan jika kamu bingung harus ke mana, kamu bisa intip dulu daftar rekomendasi tempat wisata di Cepu berikut ini sebagai contekanmu.

Kalau begitu, apa saja ya destinasi wisata Cepu yang layak masuk ke dalam rencana liburanmu nanti? Intip daftarnya di bawah ini, yuk!

Taman Seribu Lampu

wisata di cepu

Alamat: Jalan Ronggolawe, Sidomulyo, Cepu Jam operasional: 24 jam setiap hari

Taman Seribu Lampu merupakan ruang publik alias public space yang juga sudah menjadi ikon Cepu. Dan seperti yang mungkin sudah bisa kamu tebak, lokasi ini dinamai Taman Seribu Lampu karena memang ada begitu banyak instalasi menarik dan estetik dari rangkaian lampu di sini yang sangat cantik.

Oleh karena itu, lokasi ini paling cocok dikunjungi di malam hari agar kamu bisa menikmati keindahannya secara maksimal. Dengan begitu, kamu bisa puas berfoto-foto di berbagai spot yang Instagramable sambil menikmati keindahan Cepu yang unik dan menarik di malam hari.

Heritage Trainz Loco Tour

wisata di cepu

Alamat: Jalan Sorogo, Ngaleng Perhutani, Ngelo, Cepu

Jam operasional: 08.00-19.00 (Senin-Jumat), 08.00-17.00 (Sabtu-Minggu)

Rekomendasi tempat wisata Cepu berikutnya adalah Heritage Trainz Loco Tour, yang berada di bawah pengelolaan KPH Perhutani Cepu. Di sini, kamu bisa nikmati pengalaman tur menaiki kereta api jadul yang ternyata adalah peninggalan dari era kolonial Belanda dengan lokomotif buatan tahun 1928 dari Jerman.

Sepanjang perjalanan, kamu akan dibawa melewati perkebunan dengan pemandangan yang cantik. Tak hanya itu saja, kamu juga bisa belajar sejarah perkeretaapian di Cepu. Kalau kamu datang bersama rombongan, kamu juga bisa menyewa satu gerbong sekaligus, lho!

Grojogan Bengawan Solo

wisata di cepu

Alamat: Jalan Bengawan Solo, Ngloram, Cepu

Jam operasional: 08.00-18.00 (setiap hari)

Meskipun Sungai Bengawan Solo adalah ikon Kota Solo, alirannya juga mencapai ke Cepu, lho! Karena itu, pastikan kamu menyempatkan diri mampir ke grojogan atau air terjun ini, yang alirannya berasal dari Sungai Bengawan Solo. Bahkan, Grojogan Bengawan Solo mendapatkan julukan sebagai Niagara Mini Kracakan.

Hanya saja, memang debit air terjunnya menurun jika kamu datang di musim kemarau. Akan tetapi, bukan berarti daya turunnya ikut menurun. Karena di sepanjang musim kemarau, justru dasar sungai yang berbatu bisa terlihat dan menjadi pemandangan yang tak kalah cantik. Bahkan, Grojogan Bengawan Solo di musim kemarau dikenal jadi spot foto kekinian, lho!

Dan begitu musim hujan datang debit airnya akan meningkat berkali-kali lipat sehingga memberikan pemandangan air terjun cantik dan memukau. Makanya, tak heran jika banyak pengunjung yang memilih menghabiskan waktu di sini, apalagi saat hari libur.

Monumen Arjuna Wiwaha

Alamat: Jalan Ronggolawe, Cepu

Jam operasional: 24 jam setiap hari

Ikon wisata Cepu lainnya yang perlu kamu kunjungi adalah Monumen Arjuna Wiwaha, yang juga sering disebut oleh warga lokal dengan nama Monumen Ronggolawe Cepu. Pada awalnya, malah lokasi wisata di Cepu yang satu ini punya nama yang berbeda, yaitu Patung Kuda Gagak Rimang Cepu. Soalnya, dulunya monumen yang berdiri di sini sebatas berbentuk patung kuda saja.

Di sini, kamu bisa habiskan waktumu sejenak untuk berfoto-foto mengabadikan momen di Cepu — mengingat statusnya sebagai ikon Cepu, tentu foto-foto di sini adalah hal wajib, kan? Tak hanya itu saja, kamu juga bisa beristirahat sebentar di fasilitas panggung terbuka. Ketika sedang tidak digunakan, panggung tersebut biasa digunakan para wisatawan dan warga lokal untuk bersantai. Dan jika sedang ada kegiatan seni, kamu bisa beristirahat sambil menikmati aktivitas yang sedang berlangsung di sini.

Keraton Jipang

Alamat: Jipang, Cepu, Kabupaten Blora

Jam operasional: 07.00-17.00 (setiap hari)

Tahukah kamu kalau di Cepu juga memiliki keraton? Tepatnya adalah Keraton Jipang, yang merupakan destinasi wisata peninggalan Arya Penangsang alias Arya Jipang. Arya Penangsang sendiri merupakan Raja Adipati Jipang yang berkuasa di pertengahan abad ke-15. Pada masa tersebut, ia menjadi Raja Demak kelima sekaligus penguasa terakhir Kerajaan Demak, yang terkenal memindahkan pusat pemerintahan ke Jipang.

Sejak tahun 2014, Yayasan Keraton Jipang telah sah dan terdaftar ke dalam Forum Silaturahmi Keraton Nusantara. Dan di sini, kamu bisa banyak belajar tentang sejarah Keraton Jipang serta kisah Arya Penangsang semasa hidup dan sepanjang masa kejayaannya.

Situs Wurawari Ngloram

Alamat: Desa Ngloram, Cepu, Kecamatan Blora

Jam operasional: 24 jam setiap hari

Situs Wurawari Ngloram merupakan situs bersejarah yang menjadi saksi seberapa kuatnya kekuatan politik Blora di masa lalu, tepatnya di abad ke-11 masehi. Ngloram sendiri diambil dari nama Kerajaan Lwaram, yang juga merupakan salah satu kerajaan maritim tersohor di Indonesia yang sukses menaklukkan Kerajaan Medang. Dan Lwaram ini dipimpin oleh sesosok raja bernama Wurawari.

Selain dikenal dengan nama Situs Wurawari Ngloram, warga lokal di Desa Ngloram juga ada yang menyebut lokasi ini dengan nama Punden Wurawari, Punden Ngloram, ataupun Punden Nglinggo. Dengan luas area sekitar 1 hektar, hingga saat ini Situs Wurawari Ngloram masih terus dikembangkan dan jadi lokasi penelitian pemerintah setempat.

Migas Cepu Edupark

Alamat: Jalan Golf, Wonoteju, Cepu

Jam operasional: 08.00-16.00 (setiap hari)

Migas Cepu Edupark atau yang biasa disebut dengan nama MC Edupark ini adalah taman bermain yang juga merangkap sebagai tempat wisata edukasi. Dikelola PPSDM Migas Cepu, MC Edupark juga dilengkapi dengan banyak spot foto yang Instagramable dan kekinian.

Di sini, kamu bisa habiskan waktu bermain berbagai wahana dari pagi sampai sore. Selain wahana, ada juga ATV yang bisa kamu sewa untuk pilihan aktivitas outdoor seru. Tak hanya itu saja, di MC Edupark kamu juga bisa menyempatkan waktu untuk belajar dan cari informasi lebih banyak soal minyak dan gas alias migas. Maka dari itu, lokasi wisata Cepu yang satu ini sangat cocok buat kamu yang mau datang berkunjung bersama keluarga.

Kilometer 0 Cepu

Alamat: Jalan Gajahmada, Mentul, Karangboyo, Cepu

Jam operasional: 24 jam setiap hari

Seperti halnya spot kilometer 0 di kota-kota lainnya, Kilometer 0 Cepu juga merupakan ruang publik yang biasa ditongkrongi oleh masyarakat lokal dan jadi ikon Cepu. Menariknya, lokasi ini dibangun pula sebagai tanda kebangkitan awal Pertamina Go International.

Di sini, kamu bisa habiskan waktu menikmati suasana Cepu yang unik sambil mengamati hingga berinteraksi dengan warga lokal. Kalau lapar atau haus, kamu tak perlu cemas karena ada banyak pedagang di kawasan ini yang menjajakan berbagai makanan dan minuman.

Penutup

Meskipun bukanlah area yang besar dan berjarak dari gemerlap kota besar, nyatanya Cepu merupakan salah satu harta karun wisata yang sangat layak buat kamu kunjungi. Buat kamu yang sudah sangat penasaran dengan Cepu, semoga daftar tempat wisata di Cepu di atas bisa membantumu merencanakan liburanmu nanti, ya!

Share:

Leave a Comment