Jenis & Pengertian Sistem Struktur Bentang Lebar

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh – Apakah Bisa bikin bangunan yang kosong tengahnya? Pernah kepikiran gak, kenapa GOR itu bisa bolong tengahnya tanpa ada kolom di bawah atapnya? Atau kenapa masjid bisa punya area shalat yang luas banget jadi shafnya gak terputus kolom? Semuanya bisa dicapai dengan struktur bangunan bentang lebar ini. Jenis Struktur Bentang Lebar juga banyak banget macamnya lho.

struktur bentang lebar

Apa itu Bangunan Struktur Bentang Lebar?

Sistem Struktur Bentang Lebar merupakan struktur bangunan yang memungkinkan adanya bentang yang lebih lebar di antara dua struktur vertikal. Biasanya struktur ini digunakan pada bangunan besar yang difungsikan sebagai tempat berkumpul, seperti auditorium, bioskop, gedung olahraga, juga masjid. Strukur bentang lebar ini jenis bentuknya bisa bermacam macam tergantung sistemnya.

Untuk Apa Sistem Struktur Bentang Lebar Ini?

Sistem ini efektif untuk mengurangi struktur vertikal, sehingga cocok untuk bangunan publik, karena kita bisa mendapatkan pemandangan yang terhalang terhadap sekitar bangunan. Sistem Struktur Bentang Lebar ini cocok untuk masjid, supaya shaf sholat tidak terputus kolom bangunan. lalu apa aja sih jenisnya? simak dibawah skuy.

Baca Juga :  Metode Shotcrete (Beton Tembak) Pada Konstruksi Terlengkap

1. Sistem Kubah (Dome) dan Cangkang

sistem struktur bentang lebar

Kedua sistem ini sebenernya mirip, yaitu memanfaatkan bentuk melengkung seperti kubah atau cangkang untuk menyelimuti bangunan. Bedanya, sistem kubah biasanya hanya berbentuk setengah lingkaran, sedangkan sistem cangkang bisa mengambil bentuk parabolik.

Baca Juga : Kelebihan, Metode Soil Nailing Alternatif Stabilisasi Lereng

2. Sistem Busur (Arch)

sistem struktur bentang lebar

Sistem ini adalah struktur bentang lebar yang sudah lama digunakan, bahkan di zaman romawi sekalipun. Sistem ini memanfaatkan kelentingan susunan material secara melengkung, seperti pada susunan arch bata, beton, kayu, dan baja.

Baca Juga :  Jenis Jenis Rumput Taman Kekinian Dan Mudah Dirawat.

3. Sistem Membran (Tenda)

bangunan struktur bentang lebar

Sistem ini menggunakan penutup atap yang ringan dan berbentuk membran. Karena membran lebih ringan daripada atap rigid, kita bisa menggunakan struktur yang lebih ringan dan tidak masif. Jumlah struktur juga jadi berkurang dan kita bisa memiliki ruang yang lebih lebar.

Baca Juga : 8 Fungsi dan Jenis Dinding Penahan Tanah Terlengkap

4. Sistem Kabel

jenis struktur bentang lebar

Alih alih menahan bangunan dengan cara ditopang, sistem kabel ini menahan bangunan dengan cara ditarik, sehingga bagian bawahnya memiliki ruang kosong yang bisa dimanfaatkan. Sistem kabel ini gak cuma ada di bangunan, tapi juga bisa untuk jembatan. Sistem ini juga bisa dikombinasikan dengan sistem membran.

Baca Juga : Pengertian dan Tipe Spillway (Bangunan Pelimpah)

5. Sistem Space Frame (Truss)

macam struktur bentang lebar

Sistem spaceframe merupakan struktur ringan dan kaku yang dibuat dari elemen batang dengan pola susunan tertentu (truss). Sistem Space Frame ini banyak dipakai karena ringan dan mudah dirakit. Dengan adanya truss ini, kita bisa memiliki bentang yang lebih lebar untuk menopang atap dibanding dengan sistem rangka batang biasa, sehingga kita bisa memiliki ruang kosong yang lebih lebar.

Baca Juga : Desain & Cara Membuat Tangga Melayang Terlengkap

6. Sistem Folded Plate (Lipat)

struktur bentang lebar

Sistem folded plate ini sederhananya seperti kertas yang dilipat lipat untuk jadi alas obat nyamuk bakar. Sistem ini membuat struktur yang membentang tidak mudah melendut ditengah, sehingga memungkinkan terbentuk ruang kosong di bawahnya.

Nahh temen temen malah tambah mudeng apa mubeng tentang Jenis & Pengertian Sistem Struktur Bentang Lebar Terlengkap ini? Haha kalo mubeng yasudah ngopi dulu kwkw. Semoga artikel yang ihategreenjello bagikan ini bermanfaat untuk kalian semua. Terimakasih. Wa ‘alaikumussalam warahmatullahi wabarakatuh.

Share:

Leave a Comment