Pesona Keindahan Taman Botani Sukorambi Jember

Pesona Keindahan Taman Botani Sukorambi Jember

Informasi umum

Jember mempunyai banyak tempat wisata yang menarik seperti Taman Botani atau juga dikenal dengan pemandian botani yang merupakan salah satu wisata pemandiandan dipenuhi dengan keindahan taman. Taman Botani terkenal dikota jember dan sekitarnya dan tiah harinya selalu ramai dengan kunjungan para wisatawan karena tempat ini bisa untuk rekreasi dan juga bisa belajar. 41 Daftar Tempat Wisata di Jember Jawa Timur Harus Anda Kunjungi

Lokasi

Taman Botani sangat mudah untuk dijangkau, bagi para pengunjung pasti bakal bisa menemukan lokasi ini dengan mudah. Taman Botani Sukorambi terletak di Jalan Mujahir, Sukorambi, Jember, Jawa Timur, Indonesia, sekitar 7 kilometer (4.3 mi) di sebelah barat Kota Jember.

Daya Tarik

Kota Jember memiliki daya tersediri untuk dikunjungi oleh para wisatawan, salah satunya Taman Botani Sukorambi. Taman yang dikelilingi oleh sawah dan sebagian wilayahnya merupakan hutan ini membuat taman ini masih terlindungi tanamannya. Pembangunan Taman Botani Sukorambi dimulai pada tahun 2006. dan diresmikan oleh Bupati Jember, Abdul Kahar Muzaki pada tanggal 24 Februari 2007. Taman Botani memiliki pemandangan yang begitu indah. Taman botani ini juga memiliki kolam ikan, kolam renang (untuk dewasa dan anak), kafe dan restoran dua lantai, perpusatkaan yang berisi 500 buku dan Aktivitas rekreasinya meliputi olahraga air dan flying fox. 41 Daftar Tempat Wisata di Jember Jawa Timur Harus Anda Kunjungi

kolam renang taman botani

Banyak hal menarik yang bisa dilakukan di taman botani tersebut diantaranya: Berenang, berjalan-jalan menyusuri keindahan taman, pengunjung juga bisa mengexplore kebun buah, taman bunga dan kebun herbal yang berada diwisata tersebut. Jika anda menapaki sepanjang perjalanan taman ini dipastikan para pengunjung tidak akan merasa bosan karena setiap tempat memiliki tatanan yang berbeda dan terlihat sangat indah.

Fasilitas

Fasilitas yang tersedia di Taman Botani Sukorambi, Jember ini terbilang sangatlah lengkap, mulai dari kamar mandi, tempat beribadah, gazebo, tempat parker yang luas, pendopo, toilet yang bisa anda temukan dengan mudah di area wisata taman tersebut.

Transportasi

Untuk berkunjung kelokasi Taman Botani ini anda bisa mengendari kendaraan roda dua ataupun roda empat, karena perjalanan menuju lokasi sangatlah mudah untuk di jangkau. Perjalanan akan menempuh jarak sekitar 7 kilometer (4.3 mi) dari sebelah barat Kota Jember.

Saran dan Tips

Sebelum anda bepergian wisata jangan lupa untuk menyiapkan segala perlengkapan, misalnya membawa handuk, baju ganti, dan juga peralatan mandi, dan jangan lupa membawa kamera untuk mengabadikan moment bersama keluarga ataupun teman-teman anda. Setelah itu periksa kondisi kendaraan anda supaya liburan anda berjalan dengan lancar. Perlu diingat jangan merusak tanaman ataupun pemandangan yang sangat indah dilokasi Taman Botani tersebut. Jaga keselamatan dan selalu berhati – hati.

Peta Lokasi

Demikianlah ulasan mengenai Keindahan Taman Botani Sukorambi Jember yang dapat saya tulis di sini , bila anda berkunjung di kota jember jangan lupa untuk melihat langsung Keindahan Taman Botani Sukorambi Jember pasti anda akan puas, dan semoga informasi yang saya berikan bisa menjadi petunjuk bagi anda untuk pergi kesana. 41 Daftar Tempat Wisata di Jember Jawa Timur Harus Anda Kunjungi

Share:

Leave a Comment