Cara Menghitung Kebutuhan Plafon Termudah & Cepat

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh – Butuh seberapa banyak plafon sih buat di rumah? Buat plafon yang datar aja, bukan drop ceiling, sebenarnya cara menghitungnya cukup mudah lho. Soalnya, jumlah luas plafon ini tergantung sama luas ruangannya juga. Tapi, kalo mau beli lembaran plafon, harus berapa banyak ya?

MENGHITUNG KEBUTUHAN PLAFON

Buat plafon yang datar aja, bukan drop ceiling, sebenarnya cara menghitungnya cukup mudah lho. Soalnya, jumlah luas plafon ini tergantung sama luas ruangannya juga. Simak cara menghitung Kebutuhan Plafon dibawah ini yaw.

Baca Juga : Denah, Model & Desain Kamar Mandi Minimalis Modern

1. Mengetahui Luas Ruangan

MENGHITUNG KEBUTUHAN PLAFON

Ini adalah step awal Menghitung Kebutuhan Plafon yang paling gampang. Contoh, kita membutuhkan plafon untuk sebuah kamar dengan panjang dan lebar 4 x 5 meter. Yang artinya kita membutuhkan plafon untuk luas 20 meter persegi broo.

Baca Juga : Jenis, Tipe, dan Ukuran Pintu Sesuai Standart Lengkap

2. Mengetahui Dimensi Lembaran Plafon

KEBUTUHAN PLAFON

Kita bisa memilih material plafon dari papan gipsum, papan fiber semen, atau bahkan pvc. Sebagai contoh :

  • Plafon gipsum & plafon papan fiber semen biasanya ada dalam 2 ukuran yaitu 60 x 120 cm dan 122 x 244 cm.
  • Plafon PVC tersedia dalam panjang 3, 4, 5, dan 6 meter dengan lebar 20cm.

Baca Juga : Layout, Model & Desain Dapur Minimalis Modern Mewah

3. Menghitung Volume Plafon

KEBUTUHAN PLAFON

Sebagai contoh, kita akan menggunakan plafon papan fiber berukuran 60 x 120cm, atau 0,6 x 1,2m. Artinya, 1 lembar plafon memiliki luas 0,72 m2. Maka untuk menutupi langit langit seluas 20m2, maka kita bagi saja 20 : 0,72 = 14,4 lembar plafon. Dengan pembulatan ke atas, kita membutuhkan sekitar 15 lembar plafon. Jika kita akan menggunakan plafon 122 x 244 cm, maka kita membutuhkan 7 lembar plafon.

Baca Juga : Tips Mudah Dan Cepat Agar Pemasangan Keramik Rapi

Mudah banget kan bro Cara Menghitung Kebutuhan Plafon Termudah & Cepat ini. Tidak usah pusing pusing menghitung macem macem, pada intinya luas kebutuhan ruang plafon dibagi dengan total luas per lembar plafonnya. Semoga artikel yang ihategreenjello bagikan ini bermanfaat untuk kalian semua. Terimakasih. Wa ‘alaikumussalam warahmatullahi wabarakatuh.

Share:

Leave a Comment