Rekomendasi Kolam Renang Subang Terbaik untuk Keluarga

Beberapa orang mungkin sudah tidak asing mendengar nama Pemandian Air Panas Ciater yang berlokasi di Subang, Jawa Barat. Tempat tersebut memang menghadirkan spot liburan keren dan cocok untuk seluruh anggota keluarga. Namun, jika kamu sedang mencari tempat bermain air terbaik di kawasan tersebut, beberapa rekomendasi kolam renang Subang sebaiknya wajib kamu tahu sebelum datang ke sana.

Subang merupakan salah satu wilayah yang berada di Provinsi Jawa Barat, di mana kawasannya memang mempunyai objek-objek wisata untuk didatangi. Kamu bisa menemukan banyak tempat bermain yang cocok bagi diri sendiri, bahkan seluruh anggota keluarga di sana. Menariknya, kamu pun dapat mengunjungi spot-spot wisata air, salah satunya Ciater yang mana pemandangannya sangat keren dan memanjakan maya lho.

Jika kamu sekarang sedang berada di Subang untuk berlibur, jangan sampai melewatkan momen seru dan menyenangkan bersama seluruh anggota keluarga. Kunjungi salah satu kolam renang yang ada di sana, sedangkan kamu tidak perlu menghabiskan uang banyak untuk membayar tiket masuknya. Kalau masih penasaran, daftar rekomendasi kolam renangnya akan dibahas melalui artikel ini.

Ciereng Waterboom

Kolam Renang Subang Terbaik

Tempat ini adalah salah satu objek wisata air yang paling bagus di Subang. Ciereng Waterboom yang berada di Dangdeur, Kec.Subang, Kab.Subang, Jawa Barat ini sangat cocok untuk kamu yang ingin main air bersama seluruh anggota keluarga. Kolam renangnya sangat bersih dan beragam, mulai dari kolam renang biasa hingga arus.

Ciereng Waterboom yang buka setiap hari mulai pukul 09:00 s/d 18:00 WIB ini tidak pernah berhenti didatangi para pengunjung, baik saat hari biasa maupun musim liburan. Kalau kamu ingin datang ke sana, siapkan budget untuk bayar tiket masuk sebesar Rp.30 ribu per orang (weekday) dan Rp.40 ribu per orang (weekend).

Bintang Fantasi

Jika kamu sedang mencari tempat main air yang cocok untuk piknik dan kekinian, Bintang Fantasi adalah jawabannya. Tempat healing yang berada di Jalan M.Tjetje Dzakaria, Rancasari, Kec.Pamanukan, Kab.Subang, Jawa Barat ini sering digunakan sebagai lokasi untuk siapa saja yang ingin belajar renang lho.

Kamu bisa mencoba kolam arus, kolam anak hingga dua kolam renang prestasi dalam satu tempat yang sama. Tempat ini bahkan menyediakan wahana perosotan yang sangat cocok untuk anak-anak lho. Jika kamu sedang di Subang, datangi Bintang Fantasi yang buka setiap hari pkl.09:00 s/d 17:00 WIB dengan HTM sebesar Rp.25,000 per orang.

Taman Wisata Kolam Renang Ciheuleut

Kolam Renang Subang Terbaik

Taman Wisata Kolam Renang Ciheuleut menjadi salah satu pilihan untuk menghabiskan momen liburan saat kamu singgah di Subang. Tempat ini bukan sekadar menyediakan kolam renang, melainkan wahana perahu, kolam pemancingan sampai spot foto yang pastinya cocok diunggah ke media sosial.

Tempat yang berlokasi di Jalan Emo Kurniaatmaja, Pasirkareumbi, Kec.Subang, Kab.Subang, Jawa Barat ini selalu buka setiap hari mulai pkl. 08:00 s/d 16:00 WIB. Kamu bahkan tidak perlu menghabiskan uang banyak untuk masuk ke sana. Pasalnya, HTM yang ditawarkan adalah sebesar Rp.15,000 per orang.

Planet Water Boom

Planet Water Boom adalah spot healing di Subang yang mempunyai aneka ragam kolam renang terbaik, mulai dari kolam arus, kolam ombang sampai kolam renang biasa. Tak hanya itu, tempat ini pun menyediakan wahana perosotan hingga ember tumpah yang akan membuat momen liburanmu semakin seru dan menyenangkan.

Planet Water Boom berada di Jalan Brigjen Katamso No.18A, Dangdeur, Kec.Subang, Kab.Subang, Jawa Barat ini dibuka setiap hari mulai pkl. 09:00 s/d 17:00 WIB (Senin s/d Jumat), serta 08:00 s/d 18:00 WIB (Sabtu s/d Minggu). Selain itu, kamu cukup membayar uang tiket masuk sebesar Rp.30,000 per orang (Senin s/d Jumat), Rp.35,000 per orang (Sabtu) dan Rp.40,000 per orang (Minggu).

Yadika

Yadika adalah tempat liburan yang menyuguhkan kolam renang dengan fasilitas utama berupa dua kolam renang, di mana salah satunya punya kedalaman lebih dari satu meter. Selain itu, kualitas airnya bersih dan suhunya normal. Kamu pun dapat menikmati fasilitas lain seperti kamar bilas, toilet hingga tempat santai yang bisa diakses dalam satu tempat serupa.

Kolam renang yang beralamat lengkap di Jalan Raya Kalijati Purwadadi, RT 01/RW 04, Kalingsana, Kab.Subang, Jawa Barat selalu buka setiap hari, mulai pkl. 08:00 s/d 18:00 WIB. HTM nya pun beragam yakni sebesar Rp.10,000 per orang (anak-anak) dan Rp.12,000 (dewasa) untuk weekdays, serta Rp.12,000 (anak-anak) dan Rp.15,000 (dewasa) untuk weekend.

Talaga Warna

Kamu belum sah datang ke Subang kalau tidak menginjakkan kaki di Talaga Warna. Kolam renang ini memiliki fasilitas utama berupa empat kolam renang, kamar bilas untuk ganti baju sampai tempat makan yang menghadirkan beragam menu enak dan mengenyangkan. Tak hanya itu, Talaga Warna pun menyediakan saung yang bisa digunakan untuk istirahat lho.

Talaga Warna yang beralamat lengkap di Jalan Raya Cijambe KM.9, Cijambe, Kec.Cijambe, Kab.Subang, Jawa Barat ini selalu buka setiap hari, mulai pkl. 08:00 s/d 17:00 WIB. Talaga Warna pun berada di samping persawahan yang asri dan luas, bahkan cocok untuk menangkan pikiranmu. Kamu cukup membayar uang tiket masuk sebesar Rp.15,000 per orang.

Three Stars

Kolam renang Three Stars melengkapi daftar rekomendasi objek wisata air terbaik di Subang. Pasalnya, kamu dapat memilih semua fasilitas yang tersedia, mulai dari kolam renang anak-anak sampai dewasa yang airnya sangat jernih dan bersih. Tak hanya itu, kamu dapat menggunakan kamar ganti sampai toilet untuk mengganti busana supaya bisa berenang lebih nyaman di sana.

Three Stars yang berada di Jalan Otto Iskandardinata No.222, Karanganyar, Kec.Subang, Kab.Subang, Jawa Barat ini selalu buka setiap hari, yakni pkl. 07:00 s/d 17:00 WIB. Selain itu, kamu tidak perlu menghabiskan uang banyak untuk masuk ke tempat ini. Pengunjung hanya perlu membayar uang tiket masuk sebesar Rp.15,000 per orang lho.

Atlantik Waterboom

Atlantik Waterboom merupakan rekomendasi tempat bermain air terakhir yang berada di Subang. Kolam renang ini menghadirkan berbagai macam fasilitas terbaik yang sangat memadai, mulai dari toilet hingga kamar bilas yang dapat digunakan setelah kamu selesai berenang. Selain itu, lingkungannya bersih dan nyaman untukmu dan seluruh anggota keluarga.

Tempat ini berada di Jalan Marsinu No.08, Cigadung, Kec.Subang, Kab.Subang, Jawa Barat ini pun buka setiap hari, bahkan kamu dapat mengambil foto-foto keren selama singgah di sana. Selain itu, HTM yang ditawarkan adalah sebesar Rp.15,000 untuk hari biasa, sedangkan momen liburan adalah sebesar Rp.20,000 per orang.

Siapa saja yang sedang bermain ke Subang sekarang dapat mendatangi salah satu kolam renang pw Subang, beberapa di antaranya sudah dijelaskan di atas. Kamu pun tidak perlu buang uang karena HTM nya di bawah Rp.50 ribu per orang.

Share:

Leave a Comment